
Sekemala Integrated Farming
Pemerintah Kota Bandung bersama Dinas Pangan dan Pertanian (Dispangtan) Kota Bandung memilki kawasan wisata pertanian terpadu (integrated farming) yang diresmikan Wali Kota Bandung Oded M Danial pada September 2020.
Kawasan pertanian terpadu Sekemala atau Sekemala Integrated Farming (SEIN Farm) sudah menjadi daya tarik wisata baru di Kota Bandung. SEIN Farm hadir menjadi alternatif wisata edukatif di Kota Bandung tentang pertanian, perkebunan dan peternakan.
Selain konsep kawasan pertanian terpadu, SEIN Farm yang berlokasi di Cisurupan, Cibiru ini juga menarik lantaran lokasinya berada di kawasan Gunung Manglayang yang hijau, asri dan nyaman. Dari SEIN Farm ini, wisawatan bisa memandangi panorama keindahan Kota Bandung dari ketinggian.