PENINJAUAN PESAWAT SMK 12 BANDUNG

Salah satu prestasi yang membanggakan telah dibuat oleh siswa-siswi SMK 12 Bandung, mereka telah berhasil merakit pesawat terbang berpenumpang 4 orang yang dibe

Sysadmin Saturday, 13 August 2016 09:38
PENINJAUAN PESAWAT SMK 12 BANDUNG
PENINJAUAN PESAWAT SMK 12 BANDUNG

Salah satu prestasi yang membanggakan telah dibuat oleh siswa-siswi SMK 12 Bandung, mereka telah berhasil merakit pesawat terbang berpenumpang 4 orang yang diberi nama Jabaru 430 atau disingkat J 430. Pesawat tersebut dirakit mulai februari 2011 sampai dengan Juni 2011. Sampai saat ini baru ada dua Sekolah Menengah Kejuruan yang berhasil merakit pesawat seperti itu, yaitu SMK 12 Bandung dan SMK 29 Jakarta.

Wali Kota Bandung Dada Rosada mengungkapkan bahwa apa yang telah dilakukan oleh siswa-siswi SMK 12 adalah sesuatu yang membanggakan dan patut untuk dikembangkan. Hal tersebut diungkapkannya saat meninjau pesawat J430di SMK 12 Jalan Pajajaran, Senin (16/1).

"Apa yang dilakukan ini tentulah sangat membanggakan, karena tidak semua bisa melakukannya, di Indonesia saja, baru SMK 12 Bandung dan SMK 29 jakarta saja yang sanggup merakit peswat seperti ini, " ujar Dada.

Lebih lanjut Dada pun mengatakan bahwa ijin terbang yang sampai saat ini belum didapatkan oleh SMK 12, akan ia bantu misalnya saja dengan memberikan rekomendasi atau Wali Kota langsung yang meminta ijinnya.

"Tentu saja Pemkot Bandung akan membantu masalah perijinan ini, bisa dengan kita memberikan rekomendasi, atau saya yang meminta atau sekolah yang tetap meminta dengan saya yang mendorong dan mengetahui, bahkan kalau perlu dengan ketua DPRD sekalian," papar Dada.

Terkait dengan pembuatan pesawat yang lumayan besar yaitu sekitar 1 Milyar, Dada menungkapkan tentu saja hal itu akan menjadi beban bagi sekolah, Dada pun berjanji akan berbicara dengan dewan mengenai permasalahan tersebut, tetapi tentu saja dengan terlebih dahulu mengetahui keinginan sekolahnya, apakah hanya akan membuat satu contoh saja atau sekalian menjualnya dengan mencari pasarnya.

"Setelah ini saya akan bicara dengan dewan, mengenai masalah biaya tersebut, tapi terlebih dahulu kita musti tahu keinginan sekolahnya apakah hanya akan membuat satu sebagai contoh atau sekalian mencari pangsa pasar, karena pesawat seperti ini cocok untuk daerah perkebunan seperti di Sumatera atau kalimantan," jelas Dada.

Ketika ditanya apakah Wali Kota Bandung mau membeli pesawat tersebut, Dada hanya menjawab akan mempertimbangkan masalah penghematan dan pemeliharaannya.

Sementara itu menurutĀ  Kepala SMK 12 Edy Purwanto, pesawat rakitan anak didiknya tersebut mempunyai kapasitas mesin 3.500 cc dengan spesifikasi lainnya berpenumpang 4 orang, menggunakan Bahan bakar Avtur/Pertamax Plus, Ketinggian Terbang 9000 feet Kecepatan Jelajah 14 knot Landing distance 400 meter DIMENSI Panjang 6.550 mm Lebar (Bentang Sayap) 9.582 mm Tinggi 2.400 mm Maksimal Take off/Landing weigh 700 Kg.

(www.bandung.go.id)