Berita

BANDUNG DATATAHON 2021 (Sebuah kolaborasi antara Pemerintah Kota Bandung dan Pemerintah Kota Melbourne)

    Berada di situasi pandemi Covid-19 saat ini, tentunya membuat segala kegiatan kita menjadi terbatas. Kegiatan yang biasa dilakukan di luar rumah seperti

Nova Lastriana - BCC Kamis, 15 Juli 2021 08:13
BANDUNG DATATAHON 2021 (Sebuah kolaborasi antara Pemerintah Kota Bandung dan Pemerintah Kota Melbourne)
BANDUNG DATATAHON 2021 (Sebuah kolaborasi antara Pemerintah Kota Bandung dan Pemerintah Kota Melbourne)

    Berada di situasi pandemi Covid-19 saat ini, tentunya membuat segala kegiatan kita menjadi terbatas. Kegiatan yang biasa dilakukan di luar rumah seperti bekerja, sekolah, berwisata, berbelanja, mau tidak mau dibatasi dan sebisa mungkin dilakukan di rumah masing-masing. Hal ini tentunya menjadi sesuatu yang tidak biasa dan membutuhkan adaptasi baru.

 

Pandemi “memaksa” semua sisi kehidupan untuk lebih cepat mencapai sebuah kondisi "normal baru". Hal ini akhirnya mengundang banyak ide atau gagasan yang datang selama masa-masa pembatasan mobilitas, terutama bagi orang-orang yang merasa gemas dengan kondisi ini dengan pertanyaan utama, “bagaimana menormalkan kembali kehidupan seperti kondisi pra pandemi?”.

 

Pemerintah Kota Bandung bekerjasama dengan Pemerintah Kota Melbourne melalui kompetisi Bandung Datathon 2021 diharapkan menjadi wadah penyaluran Ide-ide dan gagasan-gagasan yang akan menjadi penggerak kehidupan kota secara umum dengan tema Reaktivasi dan Pemulihan Kota Saat dan Pasca Covid-19.

 

Kompetisi yang rutin digelar tahunan ini,  mulai dibuka pendaftarannya sejak tanggal 19 April 2021 dan dapat diikuti oleh seluruh warga negara Indonesia berusia lebih dari 17 tahun. Saat ini telah terpilih 10 finalis yang akan melanjutkan kompetisi ke tahap selanjutnya. Penilaian yang dilakukan terhadap keseluruhan finalis mencakup 6 aspek yaitu data production, innovation, technically and conceptually, impact, feasibility, dan scalability. Selanjutnya 10 finalis yang terpilih wajib mengikuti seluruh rangkaian acara yang disiapkan oleh panitia Bandung Datathon, salah satunya adalah dengan mengikuti workshop secara online yang telah diadakan pada tanggal 17 Juni, 24 Juni, dan 1 Juli 2021.

 

RNp3-1bdt.png opN5-2bdt.png Pvlw-3bdt.png

 

Mendekati puncak kegiatan yaitu Final Bandung Datathon 2021, ke 10 finalis diharuskan menyiapkan pitch deck berbahasa Inggris guna penjurian internasional maupun lokal, yang akan mulai dilaksanakan pada tanggal 13 Juli-19 Juli 2021. Mengingat kondisi yang tidak memungkinkan bertatap muka secara offline, maka semua rangkaian kegiatan final dari mulai pitching hingga penjurian akan dilakukan secara online pada tanggal 22 Juli 2021.