PEMBUKAAN KEMAH BHAKTI DAN LATIHAN KEPEMIMPINAN KNPI

      Wali Kota Bandung, Dada Rosada secara resmi membuka kegiatan kemah bhakti dan latihan kepemimpinan yang diadakan oleh Komite Nasional Pemuda Indon

Sysadmin Sabtu, 13 Agustus 2016 09:36
PEMBUKAAN KEMAH BHAKTI DAN LATIHAN KEPEMIMPINAN KNPI
PEMBUKAAN KEMAH BHAKTI DAN LATIHAN KEPEMIMPINAN KNPI

      Wali Kota Bandung, Dada Rosada secara resmi membuka kegiatan kemah bhakti dan latihan kepemimpinan yang diadakan oleh Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kota Bandung di Lapangan RW 08, Kel. Pasir Biru, Kec. Cibiru, Kamis (1/7). Hadir dalam kesempatan tersebut, Ketua KNPI Jawa Barat, Ketua KNPI Kota Bandung, Dandan Riza Wardhana, dan sejumlah pejabat publik Kota Bandung.

        Wali Kota Bandung mengungkapkan, pemerintah sebagai fasilitator dituntut untuk bersikap adil terhadap semua elemen masyarakat termasuk OKP (organinasi kepemudaan), karena menurutnya apabila hal itu tidak dilakukan maka akan terjadi gesekan dan bentrokan di masyarakat. "Apabila terjadi gesekean di masyarakat, bagaiman kita bisa membangun, yang ada malahan pertentangan, oleh karena itu pemerintah berusaha agar tidak terjadi gesekan, dengan cara berbuat adil kepada semua elemen masyarakat." Ujarnya.

        Dada juga mengingatkan kepada OKP agar senantiasa menjaga tali silaturahmi, agar tidak terjadi gesekan. Menurutnya, komunikasi merupakan salah satu kiat yang  harus selalu di jaga dan dibina agar tidak terjadi gesekan.

        Senada dengan Wali Kota Bandung, ketua KNPI Kota Bandung pun mengatakan komunikasi merupakan salah satu cara menjaga agar tidak terjadi gesekan. "Komunikasi, bekerjasama dalam melakukan kegiatan, saling care, merupakan cara-cara yang dilakukan agar tidak terjadi gesekan," ujarnya.

         Kegiatan kemah bhakti, menurut Dandan berlangsung mulai 30 Juni sampai dengan 4 juli 2010, dengan diikuti sekitar 75 orang yang terdiri dari OKP/Ormas dan 23 perwakilan PK KNPI Kecamatan. "kegiatan bertujuan menciptakan pemuda-pemuda Kota Bandung yang berprestasi dan berpikir wawasan kebangsaan dengan tidak meninggalkan keberpihakan bagi kepentingan masyarakat" ujarnya.

         Lebih lanjut dikatakannya, ada dua kegiatan pokok yang dilakukan yaitu pengabdian kemasyarakatan dan latihan kepemimpinan." Pagi-pagi mereka melakukan kegiatan bhakti kepada masyarakat, misalnya dengan memperbaiki jalan, MCK, dan sorenya baru melakukan latihan kepemimpinan." ujarnya.

         Selain itu juga kegiatan yang dilakukan menurut Dandan diantaranya, melakukan penanaman 1000 pohon dan pembuatan biopori, pengobatan gratis, sunatan masal, donor darah dan tablig akbar.  www.bandung.go.id