SEKRETARIS DAERAH KOTA BANDUNG BAGIKAN PAKET SEMBAKO GRATIS

Berbagai tata nilai kehidupan moral beragama bermasyarakat bahkan tata nilai berbangsa itu lahir terutama dari peran seorang ibu dan dari pengelolaan rumah tang

Sysadmin Sabtu, 13 Agustus 2016 09:39
SEKRETARIS DAERAH KOTA BANDUNG BAGIKAN PAKET SEMBAKO GRATIS
SEKRETARIS DAERAH KOTA BANDUNG BAGIKAN PAKET SEMBAKO GRATIS

Berbagai tata nilai kehidupan moral beragama bermasyarakat bahkan tata nilai berbangsa itu lahir terutama dari peran seorang ibu dan dari pengelolaan rumah tangga yang baik akan melahirkan keluarga yang baik pula.

"Jangan harap muncul anak yang baik atau keluarga yang baik ketika peran ibu tidak dapat memfungsikan dirinya sebagai istri yang baik, sebagai pembina anak-anaknya yang baik juga mengelola rumah tangga yang baik, bertapa terhormatnya posisi seorang ibu, bahkan ia juga mempunyai peran sentral di keluarga dan dalam kemajuan kesinambungan suatu bangsa."

Hal tersebut Sekretaris Daerah Kota Bandung, Edi Siswadi saat memberikan 350 paket sembako kepada lansia, 25 paket untuk panti jompo dan 25 paket peralatan sekolah untuk siswa kurang mampu, yang diselnggarakan dalam rangka Milad ke-98 Aisyiyah Muhammadiyah di Aula SMP Muhammadiyah 4 Bandung, Jl. Andir-RI Winata no. 316 (14/08/2012)

Tuti Kusmiati Nurjanah, pimpinan cabang pimpinan cabang Aisyiyah Andir Kota Bandung menerangkan, "kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan dari tahun ketahun, dan tahun ini dilaksanakan dalam rangkaian milad Aisyiyah ke 98, di usia yang terbilang jompo untuk sebuah organisasi namun semangat kita semakin membesar dalam beramal dan berbhakti dalam memajukan negara serta membangun masyarakat madani," katanya.

Edi mengatakan Muhamadiyah dan Aisyiyah berjalan beriringan mewarnai pergerakan kehidupan perjuangan bangsa, organisai ini mempunyai peran dari sebelum kemerdekaan, merebut kemerdekaan dan mengisi setelah kemerdekaan, memberikan kontribusi dan tidak bisa dipisahkan dari sejarah bangsa indonesia.

Dilanjutkannya, "Saya berharap Kota Bandung menjadi kota idaman, kota madani serta kota yang islami yang memiliki nilai-nilai semangat yang agamis,  Kota Bandung mempunyai semangat spiritualitas di tengah menjelma menjadi kota metropolitan yang biasanya penduduknya hanya mengejar kehidupan di dunia," Harap Edi.

Kegiatan bhakti Sosial tersebut dilanjutkan dengan kegiatan Dzikir, Tausiyah dan Santunan Dhuafa sebanyak 400 paket sembako bagi warga kecamatan masyarakat Andir yang tidak mampu secara ekonomi di Mesjid Baitul Mutaqien di Jalan Srigunting, Kelurahan Garuda.

(www.bandung.go.id)