Penanaman Pohon Eksotis

Pohon Jacaranda, adalah pohon yang memiliki Bunga yang indah berwarna warna biru dan ungu, Bunga Jakaranda ini paling banyak tumbuh di daerah Pretoria, suatu ko

Sysadmin Sabtu, 13 Agustus 2016 09:40
Penanaman Pohon Eksotis
Penanaman Pohon Eksotis

Pohon Jacaranda, adalah pohon yang memiliki Bunga yang indah berwarna warna biru dan ungu, Bunga Jakaranda ini paling banyak tumbuh di daerah Pretoria, suatu kota Administratif di Afrika Selatan, karena keindahannya tidak jarang pasangan kekasih dan keluarga melintas dan menghabiskan waktu mereka di jalan-jalan Pretoria untuk menikmati keindahannya.

Keinginan mempercantik ruas-ruas jalan Kota Bandung seperti di Pretoria dilakukan oleh Wakil Walikota Bandung, Ayi Vivananda bersama para penggiat lingkungan, dengan menanam pohon eksotis tersebut di sepanjang median jalan Ir. H. Juanda, Jumat Pagi (14/12/2012)

Ayi juga berkeinginan untuk menjadikan Kota Bandung sebagai kota di tengah taman, "Suatu saat kota ini akan menjadi kota yang indah menjadikan kota di tengah taman bukan taman di tengah kota lagi," ujarnya sesaat setelah menanam pohon tersebut.

Pohon jakaranda bernama latin Jacaranda sp akan tumbuh dengan tinggi sekitar 20 meter dan memiliki diameter 40cm sampai 50cm pada batang utamanya, tanaman ini, sangat berguna sebagai peneduh, yang berfungsi sebagai pohon pelindung, yang menambah kontribusi suplai oksigen pada ruang terbuka hijau (RTH).

Lebih lanjut dikatakan Ayi, semua warga Bandung memiliki cita-cita memiliki Bandung yang indah, nyaman, sejuk dan menyenangkan, "Kita juga berkeinginan membuat musium tanaman di taman Tegalega, dimana berbagai tanaman dari berbagai belahan dunia akan tumbuh disana, selain untuk melestarikan juga untuk pengenalan kepada pelajar dan generasi dimasa datang," katanya

Hal senada dikatakan aktivis lingkungan, Iwan "duren" irawan, "Kita ingin wujudkan suatu kota yang indah, Dengan penananaman pohon-pohon eksotis seperti ini, mudah-mudahan menjadi suatu khazanah untuk memperindah Kota Bandung," katanya

"Jakaranda ini salah satu pohon yang bisa menarik wisatawan, menambah asesoris kota agar lebih menarik wisatawan, hanya tiga kota di dunia yang sudah memiliki pohon ini, Queensland di Australia, Rio De Janeiro di Brazil dan di Afrika Selatan," lanjut kolektor pohon itu.

Selain pohon Jacaranda, pada penanaman tersebut juga ditanam pohon Tabebuya, penanaman itu dilakukan dua tahap, sebanyak 80 lubang pohon di median Jl. Ir. H. Juanda dan Jl. sebanyak 150 pohon, dan selanjutnya selanjutnya di jalan-jalan kota Bandung secara berkesinambungan, "Pemilihan di jalan Dr. Djunjunan atau Pasteur sebagai gerbang masuk Kota Bandung, sebetulnya pohon-pohon ini suda ada di Kota Bandung sejak lama, hanya terhalang pohon yang lainnya tujuan penanaman ini untuk penataan kembali, mengembalikan bandung seperti dulu lagi, tanpa kita sadari pohon mahoni di cipaganti merupakan lorong pohon terpanjang di dunia tanpa kita sadari," terangnya

Ia menerangkan pohon Tabebuya selain berfungsi sebagai peneduh juga mempunyai bunga berwarna kuning yang indah dan baunya juga sangat harum, warna kuning cerah bunga tersebut seakan menjadi pengobat suasana gerah dan panas. Selain memberikan nuansa cerah dan indah, ternyata Tabebuya juga memiliki nilai ekonomis cukup tinggi. (www.bandung.go.id)