Ridwan Kamil Ajak Warga Ciseureuh untuk Kerja Bakti Menjaga Kebersihan

Sebagai bentuk bagian dalam rangka penilaian penghargaan Adipura dan menyambut Konferensi Asia Afrika ke-60 pada 24 April 2015 mendatang, Walikota Bandung, Ridw

Sysadmin Sabtu, 13 Agustus 2016 09:44
Ridwan Kamil Ajak Warga  Ciseureuh untuk Kerja Bakti Menjaga Kebersihan
Ridwan Kamil Ajak Warga Ciseureuh untuk Kerja Bakti Menjaga Kebersihan

Sebagai bentuk bagian dalam rangka penilaian penghargaan Adipura dan menyambut Konferensi Asia Afrika ke-60 pada 24 April 2015 mendatang, Walikota Bandung, Ridwan Kamil mengunjungi warga Kelurahan Ciseureuh, Kecamatan Regol untuk mengajak warga kerja bakti menjaga kebersihan.

Dalam kunjungan tersebut, Walikota mengatakan akan merutinkan kegiatan bersih-bersih Bandung ini. Selain untuk menjaga Kota Bandung tetap bersih, kegiatan tersebut juga dilakukan agar Bandung dapat mendapatkan predikat kota Adipura.

“Insya allah nanti kita rutinkan, sudah belasan tahun kita tidak menang Adipura. Kalau pun tidak menang kita pun terus berusaha, kalau menang, ini adalah buah kerjasama gotong royong bersama,” ujar Ridwan Kamil, saat memberikan pidatonya di kelurahan Ciseureun, Kecamatan Regol, Jalan Mochamad Toha, Minggu (22/3).

Ia juga secara khusus menerangkan kalau kerja bakti yang dimulai hari Minggu (22/3) ini merupakan salah satu tradisi yang baik dan akan menjadi contoh yang baik pula.

“Dihari ini kita mulai tradisi baik yaitu kerja bakti, mudah-mudahan ini berlanjut dan bisa menjadi contoh yang baik,” ungkapnya. Ridwan Kamil berharap kepada warga Kelurahan Ciseureuh, khususnya juga warga Kota Bandung untuk mencintai kota Bandung dan mempraktekan bentuk cinta itu dengan solusi dan aksi.

“Bentuk cinta kan ada cinta sama Allah SWT, sesama manusia dan kepada tempat kita mencari nafkah dan hidup. Dihari ini, kita sudah mempraktekan cinta kita yang ke-3, yaitu mencintai tanah air khususnya Kota Bandung dengan sederhana yaitu menjaga kebersihan dan beberes,”terangnya.

Pada kesempatan itu juga, Walikota berpesan agar warga Bandung menjaga kebersihan terkait Bandung sebagi tuan rumah Konferensi Asia Afrika (KAA). “Saya nitip kebersihan ini sebagai faktor utama yang harus kita perlihatkan sebagai tuan rumah, kita sudah beberes alun-alun dan sekitarnya, mudah-mudahan itu bisa membanggakan kita,”pungkasnya.

(www.bandung.go.id)