DETAIL ENGINEERING DESIGN HARUS BISA TUNTAS DI TAHUN 2015

Sekretaris Daerah Kota Bandung Yossi Irianto membuka FGD Ducting Fiber Optic dan Microcell Pole di Hotel Grand Pacific, Jalan Pasirkaliki, Selasa (1/12). Menuru

Miftah Sabtu, 13 Agustus 2016 09:46
DETAIL ENGINEERING DESIGN HARUS BISA TUNTAS DI TAHUN 2015
DETAIL ENGINEERING DESIGN HARUS BISA TUNTAS DI TAHUN 2015

Sekretaris Daerah Kota Bandung Yossi Irianto membuka FGD Ducting Fiber Optic dan Microcell Pole di Hotel Grand Pacific, Jalan Pasirkaliki, Selasa (1/12). Menurutnya, optic ducting itu merupakan salah satu teknologi informasi dan bisa menghasilkan saluran-saluran untuk telekomunikasi informasi. Ia juga menambahkan jika sebenarnya Kota Bandung sudah tertarik menggunakan teknologi tersebut sejak tahun 2013. Namun di 2014 sempat ada kendala dalam pembangunannya karena belum memiliki Detail Engineering Design (DED).
Untuk saat ini DED sudah dibangun oleh Diskominfo Kota Bandung dan disiapkan untuk dibicarakan dengan beberapa stakeholder. "DED harus dibicarakan dengan beberapa Stakeholder. Maka dari itu dalam FGD ini ada beberapa perwakilan seperti dari Provider, Telkom dan jasa lainnya," ujarnya.
Ia berharap di tahun 2015 ini, DED bisa dituntaskan tentang infrastruktur ducting. Sehingga akan muncul apa-apa saja yang nantinya akan dibutuhkan.
Yossi menargetkan di tahun 2016 sudah bisa terbangun, serta pada tahun 2017 dan 2018 sudah bisa mendapatkan hasilnya.
Dalam pembangunan teknologi ini juga, Yossi Irianto mengutarakan sangat dimungkinkan untuk dilakukan konsep Public Private Partnership (PPP). "Ducting ini bisa dibangun melalui kerjasama dengan konsep PPP atau BUMD tinggal regulasinya saja," ungkapnya. Namun menurutnya, yang paling penting itu adalah Pemkot Bandung yang punya regulator harus bisa memfasilitasi konsep itu dengan niat ada bagi hasil sehingga bisa mendongkrak PAD.
"Sangat dimungkinkan untuk PPP. Dari hasil diskusi ini kita akan melihat apakah bisa dibangun dengan sendiri atau kerja sama dengan swasta dan BUMD," tandasnya.