Ridwan Kamil : Tunjukan Islam Yang Ramah di Kota Bandung

Dalam acara Halaqoh Alim Ulama dan Bahtsul Masail Diniyah Pimpinan Ponpes se-Kota Bandung, Walikota Bandung menyampaikan kepada ulama-ulama untuk menyampaikan c

Miftah Sabtu, 13 Agustus 2016 09:46
Ridwan Kamil : Tunjukan Islam Yang Ramah di Kota Bandung
Ridwan Kamil : Tunjukan Islam Yang Ramah di Kota Bandung

Dalam acara Halaqoh Alim Ulama dan Bahtsul Masail Diniyah Pimpinan Ponpes se-Kota Bandung, Walikota Bandung menyampaikan kepada ulama-ulama untuk menyampaikan ceramah dengan cara yang ramah.

Karena dengan begitu, ia ingin menyampaikan Islam itu ramah bukan Islam yang marah-marah.

"Kalau bisa di Bandung menyampaikan ceramah dengan cara yang ramah. Islam itu ramah bukan marah-marah,"ujarnya Sabtu, (5/12)  di Kantor Kemenag Kota Bandung, Jalan Soekarno-Hatta.

Menurutnya dengan ceramah yang ramah, tidak akan terjadi salah tafsir sehingga warga dan orang yang mendengarkan ceramah tidak terbawa emosi.

"Kalau dengan ramah kan orang itu bisa tenang dan tidak terbawa emosi,"ungkapnya.

Dalam kesempatan itu juga, ia menyampaikan untuk menjaga kondisifitas antar umat bergama. Ia berujar masalah keimanan tidak bisa disamakan.

Ridwan Kamil mengingatkan bahwa perbedaan itu selalu ada, tapi jangan untuk menebar kebencian. Karena jika ada yang seperti itu, bisa mengganggu kondisifitas kemasyarakatan di Bandung.

"Boleh menyampaikan perbedaan tapu dengan cara yang ramah,"imbuhnya.

Walikota yang gemar berpeci itu mengucapkan terima kasih kepada MUI Kota Bandung karena selama setahun sudah konsisten untuk menyiarkan tentang kebersihan di mesjid-mesjid Kota Bandung.

Sehingga dengan itu Kota Bandung bisa kembali meraih piala kebersihan Adipura. Hal tak lepas dari dakwah-dakwah para ulama saat ceramah-ceramah di mesjid.

"Dalam setahun MUI konsisten memberikan ceramah tentang kebersihan, sehingga ini ikhtiar dari ulama dan Adipura pun datang di Bandung,"pungkasnya.