Bandung Menjawab: Inspektorat

Komitmen Pemerintah Kota (pemkot) Bandung untuk mendukung KPK dalam memberantas korupsi mendapat apresiasi yang baik. Jika sebelumnya pada tahun 2014 di acara y

Miftah Sabtu, 13 Agustus 2016 09:46
Bandung Menjawab: Inspektorat
Bandung Menjawab: Inspektorat

Komitmen Pemerintah Kota (pemkot) Bandung untuk mendukung KPK dalam memberantas korupsi mendapat apresiasi yang baik.
Jika sebelumnya pada tahun 2014 di acara yang sama Kota Bandung mendapat penghargaan dalam hal laporan tercepat dan terbanyak, serta sebagai stand terbaik, pada 2015 ini Kota Bandung mendapat kesempatan menjadi tuan rumah penyelenggaraan puncak Hari Anti Kosupsi International yang digelar di Sasana Budaya Ganesa, 10-11 Desember 2015.
Acara HAKI yang akan dihadiri Presiden RI tersebut merupakan acara puncak dari rangkaian acara yang sebagian telah digelar sebelumnya. Beberapa acara yang akan digelar diantaranya ceramah anti korupsi di 15000 masjid, seminar-seminar dan rangkaian kegiatan dalam mengkampanyekan semangat anti korupsi. Hal itu dikatakan Pengawas Pemerintahan Madya, Riky Fachdiar Iskandar.
"Acara nanti akan dihadiri Presiden, termasuk dari kementrian, lembaga, nanti juga ada stand SKPD," ujar Riky.
Riky mengatakan HAKI merupakan perwujudan dan tanggung jawab dari KPK yang termasuk dalam hal layanan publik, untuk di inspektorat Kota Bandung, ada e gratifikasi, BPPT dan Hayu Bandung.
Lanjutnya, pada puncak HAKI nanti Kota Bandung akan melaunching web egratifikasi.go.id yang sebelumnya sudah bisa dipergunakan, nantinya akan ada sosialisasi tata cara pelampiran.
“Nantinya hanya mengetik NIP akan muncul nama gratifikasi yang diterima atau ditolak, kalau yang bukan suap misalnya seperti seminar dapat toolkit atau goodybag, atau mendapat plakat, yang biasa diberikan dalam kunjungan, atau makanan, barangnya boleh diterima atau dimakan, tapi harus dilaporkan,” jelasnya.
Menurutnya, gratifikasi bukan berarti suap, bisa diterima tapi dilaporkan, tujuannya untuk melatih kejujuran, hal itu sekaligus sebagai proses pembiasaan diri. Riki mencontohkan di tiap SKPD harus ada lemari pamer sebagai tempat penyimpanan bukti penerimaan cinderamata.
Sama halnya yang dikampanyekan KPK, dalam memerangi korupsi, Kota Bandung telah melakukan pencegahan-pencegahan korupsi, diantaranya pencegahan korupsi mulai dari rumah dengan memberikan pendidikan anti korupsi kepada anak-anak dan generasi muda.