Berita

Yana: Kerukunan Beragama Adalah Kekayaan Kota Bandung

Wali Kota Bandung Yana Mulyana menyebut kerukunan beragama adalah salah satu kekayaan yang dimiliki Kota Bandung. Hal itu disampaikannya dalam Silaturahmi Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka tingkat Kota Bandung 1945/2023.

Humas Kota Bandung Rabu, 15 Maret 2023 21:29
img
img
img
img
img
img
img
img
img
img
Silaturahmi Hari Raya Nyepi Tahun Baru Saka tingkat Kota Bandung 1945/2023

Menurutnya, perbedaan dan kerukunan beragama memberi warna kehidupan bermasyarakat berbangsa dan bernegara di Kota Bandung.

“Apalagi kemajemukan etnis budaya dan agama di kota Bandung merupakan fakta yang tidak terbantahkan. Sehingga sudah selayaknya jika nilai-nilai ajaran agama membingkai perbedaan tersebut dengan menjadikan Kota Bandung sebagai rumah bersama, di mana setiap perbedaan mendapat tempat untuk tumbuh dan berkembang oleh silaturahmi,” ucap Yana di Balai Kota, Rabu 15 Maret 2023.

Ia beharap, silaturahmi hari ini dapat mempererat hubungan antar umat beragama serta antara umat beragama dengan pemerintah.

“Kota Bandung sudah mewadahi lewat kehadiran Kampung toleransi di 5 wilayah yang ada,” tuturnya.

Untuk diketahui, saat ini Kota Bandung memiliki 5 kampung toleransi, di antaranya Kampung Toleransi Kelurahan Jamika, Kelurahan Paledang, Kelurahan Babakan, Kelurahan Balonggede, dan Kelurahan Kebon Jeruk.

Sementara itu, Ketua Paruman Walaka I Ketut Adnyana menyebut, umat Hindu Kota Bandung mendukung segala kebijakan-kebijakan yang mewadahi seluruh umat Hindu maupun umat beragama yang lain yang ada di Kota Bandung.

Hal itu sejalan dengan istilah Catur Guru dalam ajaran umat Hindu. Ia menjabarkan Catur Guru terdiri dari Guru Swadyaya (Tuhan), Guru Wisesa (pemimpin/pemerintah), Guru Pengajian (guru di sekolah), dan Guru Rupaka (orang tua).

“Jadi sekali lagi, kami yakinkan umat Hindu tidak akan pernah bertolak belakang terkait dengan kebijakan-kebijakan Pemerintah Kota Bandung,” ucapnya.

“Sekali lagi mohon keberadaan kami diterima untuk menjadikan Kota Bandung sebagai rumah kami bersama untuk saling menimba ilmu dan segala sesuatu. Kami senang dan susah di sini,” katanya menambahkan.

Di tempat yang sama, Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kota Bandung, Ahmad Suherman berpesan agar semua umat beragama di Kota Bandung untuk mendukung dan ikut melaksanakan program-program pemerintah.

“Mari kita jalin hubungan harmonis dengan Tuhan, hubungan harmonis dengan sesama manusia, dan hubungan harmonis dengan alam sekitar,” pesannya.(ray)**


Kepala Diskominfo Kota Bandung